Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Driver Motherboard Intel D865GMR Dan Masalah Audio

Assalamu’alaikum Warrohmatuloh Wabarokatuh
Berawal dari datangnya seorang Mahasiswa salah satu perguruan tinggi di Bandung yang mengeluh dengan kompinya sering ngadat,dan perlu dimaklumi karena masih mempergunakan Pentium IV Celeron 1.8Ghz dan Motherboard Biostar U8668 Pro yang terbilang lawas atau bahkan untuk sebagaian orang tidak akan dipergunakan lagi..atau masuk gudang :D.

Namun pertimbangan yang masuk akal bahwa si pemilik tidak membutuhkan spesifikasi kompi yang tinggi,dengan kata lain bisa mengerjakan tugas kuliah,pengetikan dan kebutuhan online ringan menurut dia sudah cukup,.....SALUT,dan memang dengan spesifikasi di atas sudah memadai untuk semua itu.

Satu masalah timbul kompinya itu sering re-start,dengan analisa akhir vonis ada di motherboard-nya yang bermasalah dan dengan diskusi ringan terpaksa harus upgrade Motherboard yang tentu dengan pertimbangan murah dan tepat sasaran dan pilihan setuju di-upgrade pada Intel P IV 3 Ghz dan mendapatkan Motherboard Intel D865GMR.

Bukan hal yang mudah bagi saya dalam menjalankan Motherboar Intel D865GMR,selain memang Driver-nya tidak ada,juga MB ini dibuat oleh pihak ketiga yaitu produk Trigem yang menurut keterangan bahwa pabrikannya sudah tutup,yang pasti mempersulit dalam pencarian Driver,manual Book dan keterangan lainnya.

Dan memang susah mencari Driver-nya sampai keliling-keliling ngabisin quota :D,namun akhirnya ketemu juga dan satu masalah akhir,MENGAPA AUDIO-NYA TIDAK BUNYI ?..Sialan padahal driver sudah terpasang,sampai periksa regedit.msc yang tentu keadaanya normal (Automatic),tes audio di dxdiag dengan keterangan Error not found.

Konyol memang sampai mempergunakan software pencari Driver seperti :Driver Genius,Driver Easy dan Device Doctor dengan hasil nihil,tentu anda penasaran apa penyebab audionya tidak bunyi ?, sepele...ya kalau sudah ketemu masalahnya pasti bisa disebut sepele yaitu JUMPER AUDIO–nya tidak terpasang,sialan tuh toko jumper dipretelin,...resiko barang bekas.

http://www.mawarnada.com

Semoga hal ini tidak menimpa anda,dan sekalian untuk yang membutuhkan Driver kedua Motherboard di atas silahkan Download pada link di bawah,mudah-mudahan bermanfaat.

- Driver Motherboard Intel D865GMR

http://www.mawarnada.com
-Driver Chipshet
-Driver VGA onboard
-Driver Audio Onboard
-Driver Lan

- Driver Motherboard Biostar U8668 Pro

http://www.mawarnada.com
- Driver Chipshet
- Driver VGA onboard
- Driver Audio Onboard
- Driver Lan
- USB Controler
- Manual Pdf

Demikian terimakasih.
Wassalamu’Alalikum Warrohmatuloh Wabarokatuh

Posting Komentar untuk "Driver Motherboard Intel D865GMR Dan Masalah Audio"